DUNIAENERGI.COM – Tahun depan subsidi listrik diperkirakan akan tembus hingga Rp 83,08 triliun.
Hal itu termaktub di dalam rancangan anggaran pendapatan dan belanja negara (RAPBN) 2025.
Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo mengatakan hal itu dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR, Kamis (30/5/2024)
Darmawan Prasodjo menjelaskan, besaran subsidi itu dihitung berdasarkan asumsi dasar makro ekonomi RAPBN 2025.
Baca Juga:
Prabowo Subianto akan Bertemu dengan Raja Charles III, dan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer
Cari Solusi Bersama untuk Tantangan Global, Pabowo Subianto dan Pemimpin 4 Negara MIKTA Bersepakat
Asumsi yang digunakan antara lain, kurs Rp 15.100 terhadap dolar Amerika Serikat (AS).
Harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude-oil Price/ICP) sebesar USD 80 per barel dan inflasi 2,5 persen.
“Ada tiga analisis sensitivitas terhadap subsidi listrik. Pertama, setiap perubahan ICP USD 1 per barel berpengaruh terhadap subsidi listrik sebesar Rp 0,21 triliun,” kata Darmawan Prasodjo.
“Kedua, setiap perubahan kurs USD 100 berpengaruh terhadap subsidi listrik sebesar Rp 0,48 triliun.”
Baca Juga:
“Ketiga, setiap perubahan inflasi 0,1 persen berpengaruh terhadap subsidi listrik sebesar Rp 0,002 triliun,” imbuhnya, dilansir Indonesianmining.com
Ia kemudian merinci alokasi subsidi listrik untuk tahun depan. Sebesar Rp 53,96 triliun untuk 35,22 juta pelanggan rumah tangga.
Lalu, Rp 12,2 triliun untuk subsidi 2,13 juta pelanggan sosial. Berikutnya, Rp 9,4 triliun untuk subsidi 4,29 juta pelanggan bisnis. Selanjutnya, Rp 5,9 triliun untuk subsidi 0,24 juta pelanggan industri.
Terakhir, Rp 1,6 triliun untuk subsisi 0,2 juta pelanggan pemerintah dan lainnya.***
Baca Juga:
Pertumbuhan Kredit UMKM pada September 2024 Cenderung Melambat Dibandingkan Tahun Sebelumnya
Tercatat di Kementerian ESDM, Ada Sebanyak 4.634 Izin Usaha Petambangan Mineral dan Batu Bara
Sempatkan juga untuk membaca berbagai berita dan informasi lainnya di media online Kontenberita.com dan Aktuil.com
Sedangkan untuk publikasi press release di media online ini, atau pun serentak di puluhan media lainnya, dapat menghubungi Jasasiaranpers.com.
WhatsApp Center: 085315557788, 087815557788, 08111157788.
Pastikan juga download aplikasi portal berita Hallo.id di Playstore (android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik.